Lebong – Personel Polsek Lebong Utara Polres Lebong Polda Bengkulu, melaksanakan monitoring bencana alam banjir di Desa Tunggang, Kecamatan Lebong Utara Kabupaten Lebong, Sabtu (20/1/2024).
Kapolres Lebong Polda Bengkulu AKBP Awilzan melalui Kapolsek Lebong Utara Iptu M Subkhan menyampaikan, dari hasil monitoring di lapangan, diketahui bencana alam banjir menyebabkan sejumlah area persawahan warga tenggelam.
“Sekitar 20 hektar area persawahan warga terendam banjir. Dari data kami, ada 37 warga yang sawahnya terencam banjir,” terang Kapolsek.
Lanjut Kapolsek, banjir yang menyebabkan area persawahan terencam tersebut karena curah hujan tinggi sehingga air Sungai Ketahun meluap.
“Sejauh ini belum ada laporan korban jiwa,” pungkasnya.
#IrjenPol.Drs.ArmedWijaya #KapoldaBengkulu #KabidHumasPoldaBengkulu #KombesPolAnuardi #poldabengkulu #humaspoldabengkulu #PolresBengkuluSelatan #PolresKepahiang #PolresMukomuko #PolresRejangLebong #PolresBengkuluTengah #PolresLebong #PolresSeluma #PolresKaur #PolresBengkuluUtara #PolrestaBengkulu