Lebong – Kapolsek Lebong Utara Polres Lebong Polda Bengkulu Iptu Apri Sabbianto, menjadi pemateri kegiatan pelatihan dan sosialisasi Linmas di Desa Sungai Gerong Kecamatan Amen Kabupaten Lebong, Kamis (17/10/2024).
Dalam penyampaiannya, Kapolsek memaparkan tentang peran Linmas dalam rangka mendukung sistem keamanan lingkungan untuk mewujudkan Kamtibmas yang kondusif.
Dalam kegiatan ini, Kapolsek Lebong Utara mensosialisasikan kepada seluruh linmas agar ikut berpartisipasi dalam menjaga Kamtibmas selama tahapan Pemilihan Kepala Daerah Bupati Dan Wakil Bupati serta Gubernur dan Wakil Gubernur dan memberikan pemahaman yang lebih baik mengenai tugas dilapangan.
Selain itu, Kapolsek juga memberi imbauan tentang antisipasi pencurian 3C (curat,curas,curanmor) maupun gangguan tindak pidana lainya yang meresahkan masyarakat.
Kapolsek juga mensosialisasikan nomor ponsel / HOTLINE KAPOLSEK yang dapat di hubungi apabila nanti dari pihak desa maupun linmas serta masyarakat membutuhkan bantuan bisa langsung menghubungi.
#IrjenPolAnwar
#KapoldaBengkulu #KabidHumasPoldaBengkulu #KombesPolAnuardi #poldabengkulu #humaspoldabengkulu #PolresBengkuluSelatan #PolresKepahiang #PolresMukomuko #PolresRejangLebong #PolresBengkuluTengah #PolresLebong #PolresSeluma #PolresKaur #PolresBengkuluUtara #PolrestaBengkulu