Lebong – Polres Lebong Polda Bengkulu merilis hasil Operasi Musang Nala I 2024, Kamis (6/6/2024). Rilis dipimpin oleh Wakapolres Lebong Kompol Muliyadi, didampingi Kabag Ops Kompol Wiwid, dan Kasat Reskrim AKP Rabnus Supandri.
Dalam penyampaiannya, Wakapolres mengatakan, Ops Musang Nala I 2024 ini pada awal operasi memiliki target 3 target operasi (TO) orang, 3 TO tempat dan 3 TO benda serta 3 TO kegiatan.
Sementara berdasarkan hasil capaian, dia mengatakan telah melebihi target.
Seperti pada TO orang, pihaknya menangkap 3 TO orang dan 3 orang non TO. Begitu juga terget TO benda (barang), pihaknya mengamankan sebanyak 3 TO benda dan 8 non TO benda. Untuk TO lokasi, target 3 TO terpenuhi, sementara non TO sebanyak 13 lokasi.
Sedangkan untuk kegiatan TO, pihaknya melaksanakan sebanyak 18 kegiatan alias melebihi target.
Pengungkapan dan keberhasilan TO dan Non TO Operasi Musang Nala I 2024 ini berkat kerjasama Polres Lebong dan Polsek jajaran serta dukungan masyarakat.
#IrjenPol.Drs.ArmedWijaya #KapoldaBengkulu #KabidHumasPoldaBengkulu #KombesPolAnuardi #poldabengkkulu #humaspoldabengkulu #PolresBengkuluSelatan #PolresKepahiang #PolresMukomuko #PolresRejangLebong #PolresBengkuluTengah #PolresLebong #PolresSeluma #PolresKaur #PolresBengkuluUtara #PolrestaBengkulu